Post Top Info

Post Top Info

cpanelinternet

Cara Mendapatkan Hosting Gratis Dengan cPanel

ilustrasi hosting

Mendapatkan hosting gratisan sangat gampang, tapi mendapatkan hosting gratisan yang support dengan cPanel ? gampang-gampang susah. Kenapa..?? karena cPanel sendiri adalah program berbayar, mengharapkan yang gratisan dari program berbayar kan gampang-gampang susah.

Anda dapat berburu hosting gratisan yang support cPanel di google menggunakan kata kunci free hosting with cPanel atau Hosting gratis cPanel dlsb. tapi hati-hati banyak sekali hasil pencarian yang mencantumkan cPanel, tapi ternyata cPanelnya adalah cPanel palsu, alias bukan cPanel seperti yang kita bahas pada buku ini, walaupun fungsi-nya sama sebenarnya.

Berikut ini saya rangkumkan beberapa hosting gratis yang menggunakan cPanel yang benar-benar cPanel, hosting gratis ini mungkin akan sering down, tidak beroperasi/bangkrut, atau daftarnya ribet banget karena harus melakukan “ritual-ritual” tertentu, tapi yah sabar aja deh namanya juga gratisan..:D.

cpanel maskot


1. Helio Host

Hosting ini menawarkan 500 MB space, Bandwith unlimited, FTP, email, add ons domain, sub domain, Softaculous, tanpa iklan dlsb. Hosting ini menggunakan cPanel sesungguhan dengan fitur yang lengkap. secara keseluruhan hosting yang satu ini yang paling mendekati dengan fitur cPanel pada hosting berbayar, pendaftarannya juga mudah dan nggak banyak syarat.

Website


2. Host Ed

Hosting ini menawarkan 10 GB space, Bandwith 1GB, fitur-fitur cPanel yang lengkap dan menggunakan cPanel sungguhan. Tanpa iklan serta proses pendaftaran yang mudah.

Website


3. ProFreeHost

500 MB space dan bandwith 5GB perbulan, fitur cPanel sungguhan, tanpa iklan.

Website


4. ImbaHost

Space yang ditawarkan 500MB dengan bandwith 10 GB perbulan, support FTP, subdomain serta fitur-fitur cPanel lainnya. Menggunakan cPanel sungguhan dan proses pendaftarannya sangat mudah.

Website


5. VlexoFree

Space yang ditawarkan antara 500MB-2GB, dengan bandwith antara 5-20GB. Support FTP, subdomain, add on domain serta cPanel sungguhan. Namun proses pendaftarannya agak ribet karena Anda harus melakukan interview yang belum tentu di approve oleh yang punya hosting.

Website


PERHATIAN :

Data yang saya sebutkan diatas adalah data saat saya menulis artikel ini, jika ternyata ketika Anda mendaftarkan hosting gratis datanya tidak seperti yang saya tuliskan berarti perusahaan hosting tersebut sudah mengubah kebijakan perusahaannya.

Gunakan hosting gratisan ini dengan bijak, gunakan hosting gratisan ini untuk sekedar latihan dan jangan gunakan hosting gratisan ini untuk website atau project profesional. 

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar